Kata pengantar
segala puji dan syukur kita panjatkan kehadirat Allah Tuhan Yang
Maha Esa atas berkat dan rahmat-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan buku
LABIRIN ini sebagai sebu ah
karya yang mudah-mudahan dapat menjadikan sebagai inspirasi.
Puisi adalah bahasa kalbu, curahan hati
sanubari yang terdapat dalam relung jiwa yang paling dalam. Ia menjadi teman
dikala sepi sendirian, menjadi kasih dikala merindu. Sajak-sajak semua ini
terbentuk dari hati, maka hati pulalah yang dapat menyentuhnya.
Saya begutu bangga bisa mengoreskan sebuah
karya, walau tak begitu indah dipandang, tak begitu merdu didengar bagi anda
para pembaca. Dengan ketulusan hati saya berkarya dan dengan berharaf bisa
bermanfaat tuk semuanya.
Akhir kata saya haturkan pula kata maaf
yang sebesar-besarnya atas semua ini karena pepatahpun selalu mengatakan
“tiadak gading yang tak retak”
karya-karya saya masih jauuuh dari kesempurnaan. Dengan lapang dada saya
berharap kritik, saran, dan masukan yang membangun agar saya bisa terus
memperbaiki karya-karya saya berikutnya.
Salam cinta
dari saya !
Penuis
RIKI TATA RAMDANI
Tidak ada komentar:
Posting Komentar